Jerawatan? Makan Saja Timun!

Sunday, October 07, 2012
Jerawatan? Makan Saja Timun!Mulai melihat bintik-bintik jerawat kemerahan di wajah? Jangan panik! Sebelum memakai krim atau obat sebaiknya cermati makanan Anda. Makan makanan alami bisa membentuk kulit mulus, sehat bebas jerawat.
Munculnya jerawat seringkali tidak bisa dihindari, baik remaja usia 16 tahun hingga mereka yang berumur 40 tahun-an. Jerawat memang menjadi musuh utama kulit yang tak kunjung selesai. Obat jerawat atau perawatan kulit yang mahal memang tak menjamin bisa mengatasi jerawat secara efektif.

Sebuah penelitian yang diungkap Elliott Weiss, M.D., dokter kulit dari Laser & Skin Surgery Center of New York, menunjukkan kebiasaan makan yang buruk bisa memicu timbulnya jerawat. Akibatnua bisa sampai memperburuk kondisi jerawat.
“Jerawat merupakan masalah wajar pada kulit, biasanya jerawat bisa timbul karena sering makan makanan manis, berlemak dan bertepung. Sedangkan buat mereka yang gemar makan makanan sehat dan menghindari makanan olahan serta kemasan, berresiko kecil terhadap masalah kulit, khususnya jerawat’, jelas Elliot.

Sebab, jerawat bisa mucul karena adanya kondisi hiperkeratosis folikel (proliferasi), yang mengarah ke penyumbatan folikel dan peradangan. Ini disebabkan oleh makanan yang tidak sehat. Makanan yang harus dihindari untuk mencegah munculnya jerawat adalah makanan manis, konsumsi produk susu berlebihan serta produk biji-bijian olahan.

Cara tersebut bukan hanya bisa mempercantik kulit, tetapi juga bisa menjaga tubuh tetap ramping. Makanan bernutrisi tinggi berikut ini bisa dikonsumsi teratur agar kulit tetap sehat.

Makanan berempah
Makanan pedas dan banyak mengandung cabai atau bubuk cabai dapat memperburuk jerawat. Jika menyukai rasa pedas pada makanan, mungkin bisa mengganti dengan rempah-rempah seperti lada, thyme, mint, dan rosemary.

Sayur dan buah berkadar air tinggi
Makan timun secara rutin bisa membantu mengobati jerawat. Kandungan air pada timun merupakan kunci utama untuk mengeluarkan racun yang menyumbat pori-pori. Timun juga bisa dijadikan sebagai pendingin yang efektif mengatasi peradangan jerawat, sehingga bisa dipakai sebagai masker. Wortel dan ubi juga bisa menjadi pilihan tepat untuk mengobati jerawat, karena mengandung vitamin A yang tinggi dan baik sebagai detoksifikasi keseluruhan kulit.

Tiram
Makanan ini terkenal karena meningkatkan hasrat seksual. Selain itu bisa menyembuhkan jerawat karena kandungan zincnya yang tinggi. Zinc dan vitamin A pada tiram mampu mengontrol pelepasan hormon pemicu jerawat. Cara terbaik untuk menyantap tiram adalah berupa tiram segar atau mentah.

Yogurt
Produk susu diketahui bisa memicu munculnya jerawat. Namun, kandungan bakteri baik pada yogurt bisa membantu mencegah munculnya bakteri jahat pemicu pembentukan jerawat. Akan lebih baik jika dimakan berupa yogurt tawar. Tambahkan irisan buah segar, seperti pisang atau apel dan irisan almond.

Dark Chocolate
Cokelat hitam tanpa pemanis atau dark chocolate memiliki antioksidan yang tinggi. Bagus untuk melindungi kulit dari kerusakan radikal bebas yang membahayakan kesehatan kulit dan memicu timbulnya jerawat.

Banyak minum air
Minumlah air mineral minimal 6 gelas per hari agar racun dalam tubuh hilang dan mencegah tubuh terkena dehidrasi. Air juga menjaga kelembapan dan elastisitas pada kulit. Bisa mencegah timbulnya jerawat. Jika bosan, tambahkan air jeruk atau lemon, daun mint atau mentimun. Hindari minuman beralkohol serta bersoda.
source: detikfood.com

No comments:

Powered by Blogger.